Jalan Yos Sudarso, Pelabuhan Panjang – Bandar Lampung 35241
(+62-821) 8308 9999

Mendekati Datangnya Bulan Puasa, Bea Cukai Lampung adakan Bintal Tarhib Ramadhan 1444 H

Bandar Lampung (02/03/2023) – Dalam rangka mempersiapkan ilmu serta mental para pegawai muslim untuk menghadapi bulan Ramadhan 1444 H, DKM Baitul Khair Bea Cukai Lampung mengadakan kegiatan Bina Mental (Bintal) Tarhib Ramadhan 1444 H. Kegiatan tersebut diadakan di Aula Bea Cukai Lampung pada tanggal 1 Maret 2023 yang dihadiri oleh seluruh pegawai muslim di lingkungan Bea Cukai Lampung.

Secara teknis, kalimat “Tarhib Ramadhan” yang menjadi judul kegiatan di atas mengandung makna menyambut atau menerima datangnya bulan suci Ramadhan dengan penuh kelapangan, kelebaran dan keterbukaan hati. Bintal Tarhib Ramadhan 1444 H kali ini mengundang Mirza Pahlevi, yang merupakan Pegawai Fungsional Analis Kebijakan Ahli Muda di Kementerian Agama. Dalam penyampaian materinya, Mirza menyampaikan banyak hal terkait persiapan menyambut bulan Ramadhan, khususnya dalam sudut pandang pegawai pemerintahan.

Materi yang disampaikan antara lain tentang penjelasan dalil perintah pelaksanaan puasa, syarat sah serta rukun pelaksanaan puasa. Dijelaskan pula mengenai hal-hal yang dapat membatalkan atau mengurangi nilai puasa, serta hal-hal yang dapat menambah nilai pahala pelaksanaan puasa di bulan Ramadhan. Semoga dengan diadakannya kegiatan Bintal kali ini, para pegawai dapat lebih meningkatkan kualitas pelaksanaan puasa, serta tetap dapat produktif dalam menjalankan tugas di bidang Kepabeanan dan Cukai meskipun dalam kondisi melaksanakan puasa di bulan Ramadhan 1444 H.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.